Resume kegiatan OKK yang telah dilakukan

Nama Saya Agus hendrawan, saya berasal dari SMK muhammadiyah 1 sangatta. Saya tinggal dikalimantan timur, Alasan saya berkuliah distikom karena saya mendengar bahwa mutu STIKOM surabaya sangat bagus.Saya masuk OKK pada tanggal 15 agustus 2011 dan kami dibagi menjadi beberapa kelompok dan saya  berada dikelompok yang bernama James Watt 1.1 dengan anggota yang bernamam Alfi, Gaza, Dio, Yudha, Arif, Imam, Rizky, Pram Nur, Ilham, Wahyudi, Raisa dan Eva.

Setiap Kelompok diberikan masing-masing satu KS dan kelompok saya didampingi oleh kak Fredy Priyambodo. Setelah itu kami diberikan buku panduan OKK oleh masing-masing kakak KS dari setiap kelompok. Setelah dibagikan kami disampaikan informasi tentang perlengkapan apa yang harus dibawa pada saat OKK dan baju yang harus dikenakan pada saat OKK. Sehabis itu kita disampaikan informasi tentang tata tertib OKK dan Salah satu tata tertibnya ialah rambut tidak boleh panjang. Sehabis penyampaian tata tertib kami melakukan sosialisasi bagaimana cara pembukaan Rekening CIMB Niaga, dan setelah itu kami dijelaskan tentang apa  itu blog.

Pada Saat tanggal 16 agustus 2011 kami diajak keruang Serbaguna untuk melakukan simulasi komisi yudisial dan kelompok saya mendapat komisi dibidang kesehatan. Inti dari lomba ini agar kita dapat mengutarakan pendapat yang kita miliki dan berani berbicara diantara orang banyak. Sehabis game selesai saya melanjutkan pembukaan Rekening bank CIMB Niaga, dan setelah itu saya dan kelompok saya dibawa keruang Lab Komputer untuk mempelajari bagaimana memposting dan mengirimkan hasil postingan kita ke kakak KS dan cara melinkkan kealamat Web Stikom Surabaya dan OKK 2011. Sehabis itu kita dibawa kembali keruang serbaguna untuk panduan tentang Library dan Cara menggunakan digital Library yang terdapat dikampus STIKOM surabaya.

Pada Saat Tanggal 17 agustus 2011 kami berangkat kekampus pada jam 5:00 pagi, karena kami akan melakukan persiapan untuk melakukan upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 66. Pada saat Upacara kita harus mengenakan Pakaian Putih Hitam dengan Pendeng Kepala Gesper kurang dari 3 cm, memakai dasi hitam, Sepatu fantovel dan baju rapi. Upacara dilaksanakan pada jam 7 sampai kurang lebih jam 9. Setelah itu kita diberi waktu kira-kira setengah jam untuk mengganti pakaian untuk mengganti pakaian untuk melakukan lomba yang akan diadakan diruangan prestasi yang berada dilantai 9. dilantai 9 ada 2 acara lomba yang yang diadakan yaitu Lomba Sambung tali dan lomba koran berantai. disana Lombanya sangat seru sampai membuat anak-anak KY bersemangat lagi. Setelah lomba selesai kita dibawa keruang serbaguna,diruang serbaguna diadakan lomba membuat mumi dengan teman kita dililitin dengan menggunakan tissue roll. Sehabis lomba membuat mumi, diadakan sosialisasi tentang microsoft office, internet dan jaringan yang ada distikom. sehabis itu kita dibawa kelantai 9 untuk berkumpul. Disana sambil menunggu anak-anak KY yang belum datang, maka adbeberapa kelompok yang disuruh menyanyikan Yel-Yelnya dan Para kakak KS juga menyanyikan Yel-Yelnya. Setelah itu ada pengumuman tentang apa yang harus dipakai buat besok dan tugas buat besok. Setelah itu Pasa KY dipersilahkan pulang.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar